ÁTICO BY JAVANEGRA - JAKARTA

Thursday, January 19, 2017

Di beberapa waktu lalu, saat saya ke Jakarta. Saya mendengar bahwa di daerah lingkar Mega Kuningan ada 2 restaurant baru. Dua restaurant itu terletak di lantai R (rooftop) sebuah gedung yaitu Gedung BTPN / Menara BTPN, Atico ini adalah salah satunya sedangkan restaurant lainnya bernama Fat Shogun. Saya lebih tertarik membahas Atico ini dikarenakan makanan yang saya coba saat di Atico lebih berkesan dibanding milih restaurant satunya. 
Javanegra seperti yang sudah dikenal oleh khalayak ramai dengan kopi dan makanannya yang enak kini mempunyai sebuah restaurant yang bernama Atico ini. Begitu masuk ke restaurant ini kalian pertama kali akan melihat sebuah bar yang banyak di display minuman alkohol, ketika saya datang tempat ini tergolong sepi, mungkin dikarenakan saya datang tidak saat jam makan siang. Atico mempunyai ruangan indoor dan outdoor, apabila ingin merasakan udara Jakarta secara langsung, anda dapat memilih ruangan outdoor tentunya dengan pemandangan gedung-gedung bertingkat khas kawasan bisnin Mega Kuningan dan kendaraan yang berlalu lalang di bawahnya. Sedangkan di dalam juga tetap menyaksikan pemandangan gedung bertingkat karena restaurant ini dikelilingi kaca yang tembus ke pemandangan di depannya, dan juga anda bisa menyaksikan live cooking dari para chef Atico yang dapur nya memang terlihat dari tempat duduk.









Sudah dapat ditebak, Atico by Javanegra ini menyajikan Spanish Authentic Cuisine berkonsep semi fine dining, seperti spesialis Javanegra yang terkenal dengan coffee dan Spanish cuisine nya.. Beberapa menu yang saya pesan waktu itu :

  • Cortado Coffee (30k)
Seperti yang saya bilang di atas, Javanegra ini terkenal selain makanan juga dengan coffee nya, maka suatu keharusan buat saya untuk memesan kopi mereka. Seperti di ketahui bersama, cortado ini adalah kopi khas Spanyol dengan campuran espresso dan susu dengan perbandingan susu yang lebih banyak daripada campuran coffee di jenis minuman lainnya.. Artico juga menjual whole bean mereka berbagai jenis sehinggal kalian bisa membelinya jika ingin membuat Javanegra Coffee di rumah.


  • Pollo Assado (150k, Half)
Pollo Assado adalah grilled chicken khas Andalucian, suatu kawasan di Spain. Pertama dihidangkan saya langsung teringat Caramelized Butter Crab nya punya Beatus. Ayam separo bagian ini berkuah kuning seperti mentega dan berhiaskan bawang putih, tomat dan herb. Setelah saya coba ternyata rasa bumbu nya tidak sama dengan Caramelized Butter milik Beatus, mereka memiliki karakter rasa sendiri. Ayam nya yang super empuk dan kuah nya yg gurih asin, bikin porsi half ini dimakan berdua berasa kurang. Wajib pesen menu ini kalau kesini!




  • Capellini Con Erizos De Mar Y Caviar (295k)
Mata tertuju ke bagian pasta, dan mata saya langsung tertuju ke menu ini, kenapa? karena adanya kata2 sea urchin (Uni) di bagian bawahnya.. lol Maklum saya penggemar berat Uni, langsung saya order menu ini. Menu ini tergolong kecil, cm segelintir Angel Hair Pasta dengan tingkat kematangan yang perfect dengan topping Hokkaido Sea Urchin & Caviar dimasak dengan kuah creammy. Tp percayalah ini ENAK walpun kecil!!

Karena saya cuma berdua, hanya sedikit menu yang saya pesan. Kalau suatu saat saya ke daerah Mega Kuningan lagi, saya penasaran dengan menu lainnya yang kemungkinan ga kalah enak dengan yang saya pesan. Dan sehabis dari Artico ini saya mencoba ke restaurant sebelah nya yang bergaya Japanese yang pict nya sudah saya upload di INSTAGRAM saya. 
foto dl sebelum balik hotel.. lol







Ático by Javanegra
Menara BTPN Lantai 4 / R (Rooftop)
Jalan Dr. Ide Anak Agung Gde Agung Kav. 5.5 - 5.6
Jakarta Selatan, Jakarta.
Reservation : (+6221) 22958194
Opening Hours : 8am - 12am


Ático by Javanegra Google Maps


You Might Also Like

0 comments

Like us on Facebook

Subscribe