Kosoan bisa dikategorikan sebuah tea house yang terletak di daerah Jiyugaoka, Tokyo. Tea house mereka mempunyai konsep yang cukup menarik yaitu terletak di sebuah rumah traditional Japan yang mempunyai landscape garden di bagian depannya.
Begitu masuk kalian akan langsung disuguhi taman traditional yang menyejukkan hati, setelahnya kalian akan menemukan sebuah pintu kecil, begitu kalian masuk sapa hangat dari perempuan paruh baya akan menyambut kalian, dan entah mengapa waitress disini waktu saya berkunjung kesana semuanya wanita paruh baya, tidak ada yang muda. Kalian akan langsung dipersilahkan duduk di ruangan yang berkonsep tatami atau di Indonesia lebih terkenal dengan sebutan lesehan dgan meja dan dekorasi ruangan yang bergaya authentic Japan. Untuk kapasitas dari Kosoan ini tidak begitu banyak, hanya kira-kira muat sekitar 20 orang saja.
Sebelumnya saya minta maaf tidak ada nampak depan dan garden view dari tempat ini karena saya datang beberapa menit sebelum tempat ini tutup, sehingga keadaan gelap dan tidak terlihat apa-apa jika di foto. Mungkin sebaiknya jika kalian kesini saat siang hari, tidak hanya dapat degan jelas menikmati tea disini dengan background garden yang terlihat jelas.
Bicara soal menu, di Kosoan ini tidak memiliki varian menu yang banyak, mereka mempunyai menu (dilengkapi dengan foto menunya) dalam bahasa Japan juga English menu, jadi bagi yang tidak bisa membaca tulisan kanji seperti saya, tidak perlu khawatir kesulitan memesan. Menu mereka didominasi oleh unsur green tea, ada menu selain base green tea, tetapi karena saya penggemar berat green tea, menu yang saya pesan semuanya ada unsur green teanya.
Menu yang saya pesan salah satunya adalah Matcha with Shiratama Zenzai (¥930), set menu yang dihidangkan dengan black tray yang berisi semangkuk besar bitter and creamy Japanese green tea dengan Shiratama Zenzai (sweet red bean with mochi), crystallised sugar azuki bean treat, dan semagkuk kecil hot tea. Selain itu menu matcha lain yang saya pesan adalah Matcha Ōre (¥830) dan Hot Matcha (¥830).
Perpaduan antara rumah traditional Japan lengkap beserta dekorasinya dengan background landscaping garden, dan juga dipadu dengan Japanese sweet treat menu bring in wonderful authentic feel..
Nearest Station: Jiyugaoka Station
Kosoan (古桑庵) Google Maps
Menu yang saya pesan salah satunya adalah Matcha with Shiratama Zenzai (¥930), set menu yang dihidangkan dengan black tray yang berisi semangkuk besar bitter and creamy Japanese green tea dengan Shiratama Zenzai (sweet red bean with mochi), crystallised sugar azuki bean treat, dan semagkuk kecil hot tea. Selain itu menu matcha lain yang saya pesan adalah Matcha Ōre (¥830) dan Hot Matcha (¥830).
Perpaduan antara rumah traditional Japan lengkap beserta dekorasinya dengan background landscaping garden, dan juga dipadu dengan Japanese sweet treat menu bring in wonderful authentic feel..
***
KOSOAN (古桑庵)
1 Chome-24-23 Jiyugaoka, Meguro,Tokyo 152-0035, Japan
Opening Hours : (Thu to Tue, closed on Wed) 11am – 6.30pmNearest Station: Jiyugaoka Station
Kosoan (古桑庵) Google Maps